Monday, June 4, 2012

MANUSIA DAN KEBUDAYAAN

1.MANUSIA DAN KEBUDAYAAN

A.MANUSIA
            Manusia adalah makhluk yang paling sempurna di dunia ini , Manusia adalah mahluk yang luar biasa kompleks. Kita merupakan paduan antara mahluk material dan mahluk spiritual. Dinamika manusia tidak tinggal diam karena manusia sebagai dinamika selalu mengaktivisasikan dirinya.
·      
                    -Menurut ERBE SENTANU
Manusia adalah mahluk sebaik-baiknya ciptaan-Nya. Bahkan bisa dibilang manusia adalah  ciptaan Tuhan yang paling sempurna dibandingkan dengan mahluk yang lain.
·                  -Menurut I WAYAN WATRA
Manusia adalah mahluk yang dinamis dengan trias dinamikanya, yaitu cipta, rasa dan karsa.

B.BUDAYA
            Budaya adalah suatu cara hidup yang berkembang dan dimiliki bersama oleh sebuah kelompok orang dan diwariskan dari generasi ke generasi. Budaya terbentuk dari banyak unsur yang rumit, termasuk sistem agama dan politik, adat istiadat, bahasa, perkakas, pakaian, bangunan, dan karya seni.
            
            Budaya sangat erat kaitannya dengan manusia. Budaya dalam suatu kelompok akan masih konsisten dalam kelompok tersebut selama kelompok tersebut masih terus menerus mewariskan budaya ter sebut kepada anak cucunya.

C.KEBUDAYAAN
            Kebudayaan sangat erat kaitannya dengan masyarakat, bahkan menurut Melville J. Herskovits dan Bronislaw Malinowski , mengemukakan bahwa segala sesuatu yang terdapat dalam masyarakat ditentukan oleh kebudayaan yang dimiliki oleh masyarakat itu sendiri. Istilah untuk pendapat itu adalah Cultural-Determinism.
             
           Kebudayaan juga merupakan suatu hal yang kompleks baik dari segi agama/religius,norma dan nilai kehidupan, dapat diartikan bahwa kebudayaan juga merupakan suatu konsep dari penerapan budaya yang telah diatur sebaik mungkin dalam suatu kelompok secara terus menerus.biasanya jika ada orang atau beberapa masyarakat yang melanggar kebudayaan yang telah diterapkan, maka mereka akan diberikan sanksi yang telah disepakati oleh seluruh masyarakat/kelompok yang menerapkan kebudayaan tersebut.biasanya ini sering terjadi di suatu kelompok/masyarakat yang sangat menjaga kebudayaannya agar tidak hilang seiring berjalannya kehidupan.

D.HUBUNGAN MANUSIA DAN KEBUDAYAAN
            Seperti yang telah diketahui diatas bahwa manusia sangat erat kaitannya dengan kebudayaan bahkan sangat sulit dipisahkan, kebudayaan dapat diibaratkan sebagai suatu ciri khusus dalam suatu kelompok/masyarakat, karena kebuyaan dalam suatu kelompok dengan kelompok lain memilikki letak perbedaan walau sekecil apapun perbedaan kebudayaan tersebut.
             
               Sangat disayangkan jika di negeri kita tercinta ini (Indonesia) kebudayaan yang diberikan secara turun menurun lambat laun semakin hilang, sebagaimana telah diketahui bahwa negara kita ini sudah terpengaruh dengan budaya barat baik dari segi pakaian ataupun dalam hal tutur kata dan perbuatan, terutama hal ini terjadi di kalangan anak muda negeri ini. Ini terjadi karena pengaruh efek globalisasi yang sangat besar.
           
                Ini merupakan kelalaian kita sebagai masyarakat Indonesia. Mungkin salah satu hal terbaik untuk mencegah atau setidaknya mengurangi semakin hilangnya budaya asli Indonesia adalah dengan memberikan pengetahuan kebudayaan Indonesia kepada anak sejak dini sehingga bisa sangat mungkin terjadi sikap cinta akan tanah air kepada Indonesia, hal ini tentu akan membuat anak akan cinta juga akan kebudayaan asli Indonesia, sehingga budaya yang telah diwariskan secara turun menurun dari nenek moyang bisa bertahan seiring berputar waktu.


KESIMPULAN:
Kebudayaan sangat erat kaitannya dengan manusia, bahkan sangat sulit untuk dipisahkan
Bangsa Indonesia merupakan bangsa yang kaya akan budayanya , namun sangat disayangkan jika budaya asli kita perlahan mulai hilang karena pengaruh budaya barat, seyogyanya manusia harus mempertahankan kebudayaan bangsa yang telah diwariskan secara turun menurun dari nenek moyang. Hal itu dapat ditanamkan pada anak anak sejak sedini mungkin, hal tersebut dapat dilakukan dengan cara memberikan pengetahuan akan budaya Indonesia.

0 comments:

Post a Comment